28 Oktober 2019

Madrasah Tsanawiyah Al-Azhar Kota Banjar Budayakan Sholat Jama’ah Dzuhur


Alazhar Media,
Madrasah Tsanawiyah Al-Azhar (MTs) Kota Banjar adalah lembaga pendidikan formal di bawah naungan Yayasan Pondok Pesantren Miftahul Huda Al-Azhar yang beralamat di Jl. Pesantren No 12 Kujangsari, Langensari Kota Banjar Jawa Barat.

Dikutip dari salah satu pembimbing dalam program kegiatan tersebut, Bpk. Ridwan., S. Pd, beliau mengungkapkan bahwa”Program kegiatan sholat berjama’ah Dzuhur ini, dijadikan sebagai proses pembelajaran untuk meningkatkan nilai ketaqwaan siswa/i di lingkungkan sekolah”.

Fasilitas ibadah khususnya masjid di Madrasah Tsanawiyah Al-Azhar terbilang mencukupi dan sangat strategis melihat letak masjid yang hanya berjarak kurang lebih 10 M.

Menurut penuturan salah satu guru Madrasah Tsanawiyah Al-Azhar, Ibu Puji Astuti., S. Pd, beliau mengungkapkan bahwa”melalui pembiasaan program sholat jama’ah dzuhur ini akan berdampak kepada nilai sikap siswa/i di lingkungan sekolah yang bernuansa religi, hal ini sebagai jawaban dari proses pembentukan karakter siswa/i yang diharapkan dapat mengakar pada diri siswa/i menjadi siswa/i yang berbudi luhur dan berakhlakul karimah”.

(Bad’ul Hilmi AR/Alazhar Media/28/10/2019)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar